Showing posts with label Kumpulan Cara. Show all posts
Showing posts with label Kumpulan Cara. Show all posts

Cara Membuat Tahu Yang Enak

Cara Membuat Tahu
Penasaran ingin membuat tahu sendiri juga setelah kemarin berhasil membuat tempe sendiri dirumah dikarenakan melambungnya juga harga tahu dipasar, akhirnya seperti dibawah ini beberapa tahapan cara membuat tahu yang enak sesuai dengan perasaan anda. Lebih hemat dan anda bisa belajar untuk hidangan keluarga anda dirumah.
Alat dan Bahan
  1. Kedelai
  2. Air
  3. Penggiling
  4. Kayu
  5. Alat Pencetak
Cara Membuat :
  1. Cuci Kedelai sampai bersih
  2. Kalau sudah bersih giling kedelai hingga halus.
  3. Kalau sudah hals kemudian rebus sampai mendidih.
  4. Kemudian tahu disaring di kain yang sudah disediakan.
  5. Kalau sudah disaring lalu di cetak di timbun dibatu yang besar agar tahunya menjadi keras / padat
Kemudian iris tahu sesuai dengan ukuran yang sudah disediakan. Selesai!

Cara Membuat Tempe

Cara Membuat Tempe

Cara membuat tempe itu mudah. Jangan belajar bisnis online aja, belajar juga cara membuat tempe sendiri. Bahan yang diperlukan untuk membuat tempe sangat sederhana:

Bahan:
Kacang kedelai 2kg
Ragi tempe 1 sdm
Tepung Sagu/Tapioka 1 sdm

Cara membuat:
Rebus Air di panci, setelah mendidih angkat.
Masukan kacang kedelai kedalam panci yang berisi air mendidih tadi, diamkan sampai air hangat.
Kacang kedelai tadi di buang kulitnya, sampai bersih.

Rebus kacang kedelai sampai airnya mengeluarkan buih/empuk.
Buang air rebusan tadi sampai kering, lalu masukan kacang kedelai kewadah yang datar yang bawahnya dialasi kain/handuk kecil, biar meresap dan tempe cepat kering.
setelah kacang kedelai kering, pindahkan tempe ke wadah yang cekung/bowl. Masukan Ragi tempe dan tepung sagu sambil di aduk aduk dan tercampur rata. Masukan Tempe kedalam Plastik dan rapatkan ujung plastiknya. Tusuk tusuk Plastik dengan ujung pisau sebanyak 8 tusukan dan di baliknya 8 tusukan,untuk mendapatkan udara.

Setelah semua selesai masukan tempe ke dalam tempat yang hangat/kotak, tutup dengan kain/handuk kecil, jangan di buka buka kurang lebih selama 36 jam.

Ragi tempe dapat diperoleh di penjual kacang kedelai, ragi ini beda dengan ragi roti atau ragi tape.
Selamat mencoba membuat tempe!